Dirjen Informasi dan Komunikasi Publik (IKP), Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo), Usman Kansong mengatakan, setelah wilayah Jabar, Jateng 1, Yogyakarta, dan Kepulauan Riau 1, analog switch off (ASO) selanjutnya akan dilakukan di wilayah Jawa Timur (Jatim) 1.
"Lembaga penyiaran bersepakat melaksanakan penghentian siaran analog ke siaran tv digital pada tanggal 20 Desember 2022 pukul 24.00 untuk wilayah Jawa Timur-1. Distribusi set top box (STB) untuk keluarga miskin di Jatim1 sudah mencapai 100 persen sebelum tanggal 20 Desember 2022," kata Usman kepada Merdeka.com melalui pesan singkat, Jumat (9/12).
Kominfo, kata Usman, menyambut baik kesepakatan lembaga penyiaran menghentikan siaran analog (ASO) tersebut. Pemerintah juga mengapresiasi komitmen Gabungan Pengusaha Elektronika (Gabel) yang merupakan asosiasi vendor STB dan tv digital menjamin ketersediaan STB dipasaran dengan harga terjangkau.
"Kominfo mendorong masyarakat di Jatim 1 yang TV-nya masih analog untuk melengkapi dengan STB dari sekarang agar pada saat ASO 2 Desember 2022 sudah siap menikmati siaran tv digital yang bersih gambarnya, jernih suaranya dan canggih teknologinya," ujar Usman.
Berikut adalah daftar wilayah Jatim 1 yang akan dimatikan siaran tv analog per 20 Desember 2022:
1. Kabupaten Pasuruan
2. Kabupaten Sidoarjo
3. Kabupaten Mojokerto
4. Kabupaten Jombang
5. Kabupaten Lamongan
6. Kabupaten Gresik
7. Kabupaten Bangkalan
8. Kota Pasuruaan
9. Kota Mojokerto
10. Kota Surabaya
Tidak ada komentar:
Posting Komentar