Justin Bieber dan Mike Tyson
Yuuhu.info, Bintang pop Justin Bieber ternyata sempat belajar beberapa jurus tinju saat mengunjungi legenda tinju Mike Tyson di Las Vegas.
Bieber mengunjungi Tyson di rumahnya di Las Vegas. Petinju berjulukan "Iron" itu kemudian mem-posting beberapa foto yang memperlihatkan kunjungan Bieber tersebut melalui akun Twitter-nya.
Dalam akunnya, Tyson menulis, "Senang bertemu dengan @justinbieber dan @alfredoflores." Yang terakhir ini adalah sutradara yang menemani Bieber berkunjung ke rumah Tyson.
Tyson juga mengunggah video yang memperlihatkan Bieber memukul kantong tinju yang dipegang Tyson.
"Justin datang ke rumah saya akhir pekan lalu untuk mengunjungi keluarga saya. Kami membawanya ke garasi dan melihatnya berlatih memukul punch bag. Gerakannya sangat bagus," tulis Tyson.




















