
AFP
Claudio Pizarro.
Yuuhu.info, Penyerang Claudio Pizarro, untuk kedua kalinya, kembali bergabung dengan Bayern Muenchen. Ia didatangkan sebagai free agent dari Werder Bremen dengan kontrak satu musim.
"Kami gembira mendatangkan Claudio Pizarro, seorang pemain yang berpengalaman internasional dan sangat berbahaya (bagi lawan)," ujar Direktur Olahraga Bayern, Christian Nerlinger.
Pizarro merupakan pembelian keempat Bayern pada bursa transfer musim panas ini, setelah Xherdan Shaqiri dari Basel, Tom Starke dari Hoffenhenim, dan Dante dari Borussia Monchengladbach.
Sebelumnya, Pizarro membela Bayern pada 2001-2007. Selama periode itu, Bayern meraih tiga gelar Bundesliga dan tiga trofi DFB Pokal.




















